Rabu, 09 Desember 2015

Akar

Struktur, Jaringan , Jenis & Fungsi Akar Pada Tumbuhan - Akar merupakan bagian tubuh tumbuhan yang berada dalam tanah. Bentuk akar sebagian besar meruncing. Terkadang, akar memiliki ujung yang berwarna cerah. Kami akan membahas akar secara tuntas sampai ke akar akarnya ( LOh?? Mbulet ae haha ) dimulai dari apa sih fungsi akar pada tumbuhan itu ? lalu apa saja jenis jenis akar yang selama ini ada ? Bagaimana dengan struktur serta jaringan dari akar pada tumbuhan ?. Simak Artikel tentang  Struktur , Jaringan , jenis & Fungsi Akar Pada Tumbuhan ini. 



Fungsi Akar Pada Tumbuhan

Adapun fungsi akar pada tumbuhan secara umum sebagai berikut.
1) Sebagai penyokong Batang Tumbuhan 
2) tempat melekatnya tumbuhan pada media (tanah) karena memiliki kemampuan menerobos lapisan-lapisan tanah.
3) Menyerap garam mineral dan air melalui bulu-bulu akar.
4) Pada beberapa tanaman, akar digunakan sebagai tempat penyimpanan makanan cadangan, misalnya wortel dan ketela pohon.
5) Pada tanaman tertentu, seperti jenis tumbuhan bakau (Rhizopora sp.) akar berperan untuk pernapasan.
6) Alat perkembangbiakan vegetatif pada tumbuhan tertentu.


Jenis Jenis Akar Tumbuhan 

Berdasarkan jenisnya, akar tumbuhan terbagi menjadi tiga jenis , yaitu  jenis akar tunggang , jenis akar serabut dan jenis akar adventif.

Jenis akar tunggang dimiliki oleh akar tumbuhan dikotil, sedangkan Jenis akar serabut dimiliki oleh akar tumbuhan monokotil. Pada Jenis akar tunggang terdiri atas sebuah akar besar dengan beberapa cabang dan ranting akar. Akar berasal dari perkembangan akar primer biji yang berkecambah. ( Jenis Akar Tunggang Tumbuhan )

Sementara pada jenis akar serabut, terdiri atas sejumlah akar kecil, ramping yang ke semuanya memiliki ukuran sama. Sistem perakaran serabut terbentuk pada waktu akar primer membentuk cabang sebanyak banyaknya, cabang tidak menjadi besar, dan akar primer selanjutnya mengecil, bentuknya mirip benang-benang. Perhatikan Gambar 1. ( Jenis Akar Serabut Tumbuhan )

Gambar 1. Sistem akar tunggang
dan sistem akar serabut


Sedangkan jenis perakaran adventif, merupakan akar yang tumbuh dari setiap bagian tubuh tanaman dan bukan akar primer. Misalnya akar yang keluar dari umbi batang, akar yang keluar dari batang (cangkokan). ( Jenis Akar Adventif Tumbuhan )

Gambar 2. Akar liar (adventitious)
pada tanaman jagung


Selain menjulur dari dasar tunas, akar tumbuhan juga dapat keluar dari permukaan tanah. Akar demikian bisa muncul dari batang ataupun daun. Kita dapat menyebut akar yang tumbuh pada bagian yang tidak semestinya ini dengan nama akar liar atau adventitious (lihat Gambar 2.). Akar liar berfungsi sebagai penyangga dan penyokong batang tumbuhan yang menjulang tinggi. Sebagai contoh ialah akar tanaman jagung yang tumbuh dari batangnya.

Struktur & Jaringan Penyusun Akar pada tumbuhan Secara morfologi dan anatomi 

Secara morfologis ( dipotong membujur )  Struktur dan Jaringan akar terdiri atas : leher akar (pangkal akar), batang akar, cabang akar, serabut akar, rambut akar, ujung akar, dan tudung akar (kaliptra). Perhatikan Gambar 3.

Gambar 3. Akar dan bagian-bagiannya


Bagian akar yang secara langsung terhubung dengan batang disebut leher akar. Sementara bagian yang berada di antara leher dan ujung akar dinamakan batang akar. Selanjutnya, akar juga memiliki bagian menonjol pada batang yang membentuk cabang akar. Selain itu, ada juga akar halus bercabang-cabang yang disebut serabut akar. Lalu, akar juga memiliki bagian yang mengalami diferensiasi pada jaringan epidermisnya. Bagian ini dinamakan rambut akar. Sementara, bagian ujung akar yang berfungsi sebagai pelindung mesistem saat akar memanjang menembus tanah disebut tudung akar.

Akar berkembang dari meristem apikal di ujung akar yang dilindungi kaliptra (tudung akar). Meristem apikal selalu membelah diri menghasilkan sel-sel baru. Sel-sel baru terbentuk pada bagian tudung akar atau bagian dalam meristem apikal. Pembelahan meristem apikal membentuk daerah pemanjangan, disebut zona perpanjangan sel. Di belakangnya terdapat zona diferensiasi sel dan zona pendewasaan sel. Pada zona diferensiasi sel, sel-sel akar berkembang menjadi beberapa sel permanen. Misalnya beberapa sel terdiferensiasi menjadi xilem, floem, parenkim, dan sklerenkim. Perhatikan Gambar 4.

Gambar 4
Struktur morfologi akar


Secara anatomi ( dipotong melintang ) Struktur dan jaringan  penyusun akar tumbuhan sebagai berikut :

1) Epidermis terdiri dari satu lapis sel yang tersusun rapat. Dinding selnya tipis sehingga mudah ditembus air. Memiliki rambut-rambut akar yang merupakan hasil aktivitas sel dari belakang titik tumbuh. Rambut rambut akar berfungsi memperluas bidang penyerapan.
2) Korteks terdiri dari banyak sel dan tersusun berlapislapis, dinding selnya tipis dan mempunyai banyak ruang antarsel untuk pertukaran gas. Jaringanjaringan yang terdapat pada korteks antara lain: parenkim, kolenkim, dan sklerenkim.

 Gambar 5.
Pita Kaspari pada sel endodermis. Sel endodermis dengan penebalan gabus ini sulit ditembus oleh air.

3) Endodermis terletak di sebelah dalam korteks. Endodermis berupa satu lapis sel yang tersusun rapat tanpa ruang antarsel. Dinding selnya mengalami penebalan gabus. Deretan sel-sel endodermis dengan penebalan gabusnya dinamakan pita kaspari. Pita kaspari ini tidak tembus air dan zat-zat terlarut lainnya. Air dan zat-zat terlarut yang melewati endodermis harus melalui protoplasma yang melekat pada pita kaspari dan melalui dinding sel yang letaknya sejajar dengan silinder pusat. (Gambar 2.13 pita kaspari) .Pada lapisan endodermis juga ditemui lapisan yang mengalami penebalan zat gabus. Penebalan tersebut membentuk huruf U, sehingga disebut sel U. Sel ini bersifat impermiabel sehingga tidak dapat dilalui air.  Penebalan gabus ini tidak dapat ditembus oleh air, sehingga air harus masuk ke silinder pusat melalui sel endodermis yang  terletak segaris dengan xilem yang dindingnya tidak menebal, yang disebut sel penerus air. Jadi Endodermis merupakan pemisah antara korteks dengan stele serta berfungsi sebagai pengatur jalannya larutan yang diserap dari tanah masuk ke silinder pusat..
4) Stele (silinder pusat) terletak di sebelah dalam endodermis. Berkas pengangkutan terdapat di antara stele.

Jaringan penyusun anatomi akar secara umum dapat Anda amati pada Gambar 6. berikut.

Gambar 6.
Struktur jaringan penyusun akar tumbuhan Dikotil dan akar tumbuhan Monokotil yang diamati secara melintang

Selasa, 24 November 2015

manfaat gula aren


Sebagai masyarakat Indonesia, pasti sudah mengenal dengan apa yang namanya gula aren. Gula aren merupakan salah satu jenis gula alami yang diproduksi dan dibuat dengan menggunakan bahan alami dari buah aren. Berbeda dengan gula putih biasa yang dibuat dari batang tebu, gula aren memiliki warna merah dan memiliki tekstur yang lebih kasar serta tidak berbentuk Kristal seperti gula tebu. Maka dari itu, gula aren lebih sering kita kenal dengan nama gula merah.
Produksi Gula Aren
Produksi gula aren sendiri tersebar di seluruh nusantara, mulai dari ujung Sumatra hingga ke ujung timur Indonesia. Hampir di setiap daerah memiliki sentra kerajinan pembuatan gula aren. Gula aren sendiri merupakan salah satu konsumsi utama dari masyarakat Indonesia dan merupakan bahan dasar dalam pembuatan jenis makanan dan minuman di Indonesia. Tidak hanya untuk pembuatan kue namun manfaat gula aren banyak digunakan, terutama bagi kalangan masyarakat Indonesia.
Apa saja manfaat dari gula aren? Berikut ini beberapa diantaranya :
1. Sebagai bahan dasar pembuatan masakan
Gula aren sudah sejak dahulu kala dimanfaatkan sebagai salah satu bahan dasar pembuatan makanan dan minuman khas Indonesia. Rasanya yang manis dan legit serta nikmat membuat gula aren menjadi salah satu pilihan utama dalam proses pembuatan makanan dan minuman yang ada dan menjadi ciri khas Indonesia. Berikut ini beberapa jenis makanan dan minuman khas Indonesia yang memanfaatkan gula aren :
  • Wedang
  • Es kelapa muda
  • Kue-kue, seperti klepon, putu
  • Maskan nusantara, seperti gudeg
2. Penambah tenaga
Mungkin sedikit dari anda yang mengetahui manfaat gula aren bagi kesehatan sebagai salah satu sumber tenaga. Gula aren memiliki kandungan kalori, yang memang tidak tinggi. Namun, karena kandungan kalori yang tidak tinggi inilah yang menjadi kelebihan dari gula aren. Meskipun memiliki kalori yang tidak tinggi, namun gula aren mampu memberikan tenaga dan energi yang cukup. Biasanya para pendaki gunung membawa bekal gula aren untuk menambah energi dan tenaga mereka ketika lelah dalam melakukan pendakian.
2. Mencegah anemia
Dari segi kesehatan, gula aren pun tidak boleh dipandang sebelah mata. Gula aren memiliki cukup banyak manfaat bagi kesehatan tubuh kita. Manfaatnya yang pertama ialah gula aen mampu mencegah terjadinya anemia pada tubuh kita. Hal ini disebabkan oleh kandungan zat besi pada gula aren yang cukup tinggi sehingga dapat mencegah kekurangan darah atau anemia. Dengan tercukupinya kandungan darah di dalam tubuh, maka tubuh kita akan terhindar dari gejala – gejala yang disebabkan oleh anemia, seperti :
  • 5L ( Lemah, lelah, letih, lesu, lemas)
  • Mudah terserang penyakit
  • Daya tahan tubuh yang berkurang
  • Tidak bersemangat dalam melakukan aktivitas.
4. Memperlancar Peredaran Darah
Manfaat lain dari gula aren yang patut anda ketahui ialah gula aren mampu untuk memperlancar peredaran darah pada tubuh anda. Dengan lancarnya peredaran darah di dalam tubuh anda. Maka tubuh anda mampu terhindar dari beerbagai macam gangguan – gangguan yang dapat berakibat buruk bagi kesehatan tubuh anda. Berikut ini beberapa hal yang dapat membahayakan tubuh ketika peredaran darah di dalam tubuh anda terhambat dan tidak lancar :
  • Suplai oksigen ke otak berkurang, mengakibatkan menurunnya konsentrasi dan daya pikir
  • Kerja jantung menjadi lebih berat dan mengakibatkan gagal jantung
  • Suplai darah ke berbagai organ tubuh akan berkurang, sehingga akan menimbulkan gangguan pada organ – organ tubuh yang membutuhkan suplai darah yang optimal
  • Tubuh akan terasa cepat lelah dan juga lemas
5. Meningkatkan daya tahan tubuh
Manfaat gula aren asli adalah mampu meningkatkan daya tahan alias imunitas tubuh. Kandungan yang ada pada gula aren mampu menjadi pemicu naiknya daya tahan tubuh, sehingga akan sangat baik bagi kesehatan tubuh anda. dengan terjaga dan meningkatnya daya tahan atau imunitas tubuh anda, maka anda akan :
  • Sulit terserang penyakit
  • Selalu merasa segar dan fit dalam beraktivitas
  • Tidak mudah merasa lelah
  • Mengoptimalkan fungsi dan kinerja dari organ-organ dalam tubuh
6. Menjaga kadar kolestrol tubuh
sponsored links
Salah satu kandungan penting dari gula aren, yaitu kandungan niacin merupakan salah satu kandungan yang mampu menjaga kadar kolesterol tubuh akan tetap terjaga. Hal ini berarti kondisi kadar kolesterol tubuh yang tinggi akan segera normal kembali dengan mengkonsumsi gula aren. Kadar koleterol yang terlalu tinggi akan sangat berakibat buruk bagi kesehatan tubuh anda. Berikut ini beberapa kemungkinan buruk yang akan terjadi apabila kadar kolestrol dalam tubuh tidak terjaga dengan baik :
  • Diabetes
  • Jantung coroner
  • Stroke
  • Asam urat
  • Tubuh menjadi lemas lesu dan lemah
  • Mudah mengantuk
  • Kurang konsentrasi
  • Sesak nafas
Top 1 herbal untuk kolesterol tinggi
7. Sebagai campuran pada ramuan obat tradisional
Indonesia kaya akan rempah rempah dan ramuan – ramuan obat tradisional, alias jamu yang sangat beragam. Untuk menghasilkan jamu dan ramuan herbal yang berkualitas, biasanya digunakan campuran bahan – bahan herbal yang berasal dari apotek hidup dan dicampur dengan gula aren. Gula aren selain berfungsi sebaga pemanis, berfungsi juga untuk memaksimalkan khasiat dari ramuan – ramuan herbal dan jamu yang akan dikonsumsi. Ramuan dan jamu ini biasanya efektif dalam menyembuhkan beberapa penyakit ringan, seperti :
  • Asam urat
  • Reumatik
  • Pegal-pegal
  • Masuk angin
  • Demam
  • Flu dan batuk
8. Sebagai bahan pemanis rendah kalori
Yang namanya gula, sudah pasti memiliki rasa yang sangat manis dan legit. Namun demikian, saat ini banyak orang yang tidak suka dan menghindari gula putih karena dianggap memiliki kalori yang terlalu tinggi dan dapat menyebabkan obesitas, hingga diabetes. Berbeda dengan gula putih, manfaat gula aren untuk diabetes masih aman untuk dikonsumsi dalam batasan yang wajar. Hal ini disebabkan oleh kandungan kalori pada gula merah yang relative jauh lebih rendah dibandingkan gul aputih biasa.
Hal ini tentunya akan sangat menaikkan popularitas gula aren sebagai bahan pemanis rendah kalori. Hingga saat ini masih dimanfaatkan sebagai bahan pemanis, terutama pada minuman-minuman sehari-hari. Itulah beberapa manfaat dari gula aren yang perlu anda ketahui. Mungkin ada beberapa yang belum mengetahui kegunaannya yang luar biasa. Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda semua.

Senin, 16 November 2015

Manfaat Bekatul

apa Itu Bekatul ?

http://bekatulberasmerah.files.wordpress.com/2011/05/bekatul5.jpghttp://kebayoranshop.com/index.php?route=product/product&path=34_48&product_id=75Masyarakat perkotaan, terutama kaum mudanya pasti banyak yang tidak mengenal bekatul. Apalagi mengetahui asalnya. Bekatul (bran) adalah lapisan luar dari beras yang terlepas saat proses penggilingan gabah. Bekatul umumnya berwarna krem atau coklat mudaGabah padi terdiri atas dua lapisan utama. yaitu Endosperm (biji beras dan kulit padi)Kulit padi ini secara keseluruhan jumlahnya sekitar 8% dari jumlah total padi.

Kulit padi terdiri atas Hull yang merupakan kulit bagian terluar,danBrand(bekatul) yang merupakan kulit bagian dalam atau selaput biji.Bekatul terdiri atas beberapa lapisan, yaitu pericarp,seed coat,nucellus dan aleurone. Bekatul diperoleh dari proses penggilingan atau penumbukan gabah padi menjadi beras. Umumnyadari proses penggilingan gabah padi menghasilkan beras sebanyak 60-65%. Sementara itu,bekatul yang dihasilkan mencapai 8 – 12%.
Menurut catatan pusat penelitian dan pengembangan pertanian,Bogor, kegiatan penyosohan beras bisa mengikis 7,5% dari bobot beras awal. 7,5% tersebut berupa bekatul yang memiliki kadarselulosa dan hemiselulosa yang paling tinggi dibandingkan dengan berasnya itu sendiri.
Bekatul (Ricebran) memiliki segudang khasiat yang baik untuk kesehatan kita.Kandungan antioksidan, vitamin, mineral dan tinggi serat (dietary fibre) menjadikannya sebagai pangan fungsional yang perlu ditambahkan dalam menu makanan sehat sehari-hari. Dengan mengkonsumsi bekatul beras merah secara teratur selain badan menjadi sehat juga terlihat lebih ideal.
Fakta Tentang Bekatul (Ricebran)
Bekatul/Rice Bran adalah makanan yang lezat, sumber alami dari 100 nutrisi penting yang mendukung kesehatan secara keseluruhan termasuk 7 (tujuh)komponen Vitamin E Kompleks, coq-10, Alpha Lipoic Acid, Glutathioine, vitamin B Kompleks, Antioksidan, Karotenoid, Asam Amino Esensial, Asam Lemak Esensial , Enzim, Fosfolipid, Polisakarida dan banyak lagi.
·     Spektrum luas antioksidan.
·     Mengandung 100 nutrisi alami untuk tubuh dan otak.
·     Makanan berenergi tinggi dan Mendukung metabolisme gula normal.
·     Tanpa campuran bahan kimia yang digunakan untuk memproses.
·     Mudah dicerna dan berasimilasi.
·     Cocok untuk balita yang alergi dengan produk susu, gluten, ragi, jagung, gula, dan perasa. Tidak perlu menambahkan apa-apa.
Bekatul/Rice Bran adalah sumber alami dari 100 nutrisi penting termasuk B dan E Kompleks, coq-10
dan Lipoic Asam.
Bekatul adalah makanan super nutrisi dan antioksidan dan mempunyai rasa yang enak, makanan super alami 100%  dengan jumlah nutrisi yang benar-benar menakjubkan dan juga merupakan sumber antioksidan yang membantu menjaga kesehatan secara keseluruhan. Bentuk aktif dari nutrisi dalam Bekatul bekerja secara menyeluruh pada tubuh Anda secara alami, untuk mencapai manfaat kesehatan yang optimal.
Studi telah menunjukkan kehadiran lebih dari 100 antioksidan & co-faktor dalam bekatul/Rice Bran termasuk array vitamin penting dan mineral untuk pemeliharaan kesehatan alami, mengatur berat badan, otak, saraf dan dukungan endokrin.
Bekatul/Rice Bran mengandung gizi yang diperlukan untuk produksi energi sel dan metabolisme gula. Makanan ini mengandung spektrum luas yang menakjubkan dari nutrisi seperti sterol, polisakarida, serat, semua komponen Vitamin E kompleks , vitamin B, oryzanol gamma, coq-10, asam lemak Omega dan banyak lagi.
Manfaat Bekatul.
Nah, mari kita mulai dengan yang super antioksidan. Ini adalah nutrisi penting yang melawan radikal bebas dalam tubuh kita. Radikal bebas berkontribusi terhadap penuaan dini dan banyak proses degeneratif.
Bekatul ini berisi lebih dari 100 antioksidan dan co-faktor untuk peremajaan, vitalitas energi, dan fungsi kekebalan tubuh.
Bekatul/Rice Bran adalah alternatif yang sempurna untuk multi-vitamin umum yang sebagian besar sintetis dan tercemar dengan eksipien yang tidak memiliki nilai gizi. Eksipien adalah bahan kimia yang digunakan dalam suplemen seperti aliran cairan, pengikat dan pengisi.
Tidak ada bahan kimia, pengawet atau penyedap yang digunakan dalam Bekatul/Rice Bran dan menawarkan semua komponen vitamin E, antioksidan bersama dengan vitamin B kompleks dan 5 fosfatida bagi otak, yang unik dalam dedak beras khusus yang siap dipanen.
Penelitian Bekatul telah menunjukkan dukungan untuk sendi, sirkulasi, jantung,pembuluh darah, kolesterol, dan metabolisme kadar gula yang sehat.
Bekatul/Rice Bran juga mengandung serat alami yang membantu mengisi nutrisi sebagai makanan sehat untuk mengatur manajemen berat badan.
Dedak beras telah menerima penghargaan sebagai salah satu yang  paling padat nutrisi, superfoods kesehatan alami.

Sebagai pangan fungsional.

Bekatul memiliki kandungan gizi yang cukup tinggi dan ditambah komponen bioaktif oryzanol, tocoferol, dan asam ferulat menjadikan bekatul sebagai bahan baku yang berpotensi untuk dijadikan pangan fungsional (gamma-oryzanol memiliki fungsi seperti efek sirkulasi,secretomotor efek sebum dan efek menyerap ultraviolet yang berasal dari asam ferulat.
Selain itu, untuk tindakan anti-oksidan, dibandingkan dengan tocoferol, gamma-oryzanol dilaporkan jauh unggul dalam ketahanan panas dan juga mengatakan bahwa interaksi antara mereka lebih meningkatkan tindakan antioksidan.
Dari fakta ini, gamma-oryzanol tampaknya sangat berguna. Di bidang kosmetik, aplikasi untuk krim dan tabir surya 21 ~ 24 (memanfaatkan fungsi resistor kulitnya usia dan efek menyerap ultraviolet)Pangan fungsional didefinisikan sebagai makanan yang berdasarkan pengetahuan tentang hubungan antara makanan/komponen makanan dan kesehatan diharapkan mempunyai manfaat kesehatan tertentu (Broek, 1993).
Karena merupakan makanan,  maka pangan fungsional menurut ilmuwan Jepang mempunyai tiga fungsi dasar, yaitu:
(1) sensory (warna dan penampilan menarik, citarasanya enak),
(2) nutritional (bernilai gizi tinggi), dan
(3) physiological (memberikan pengaruh fisiologis yang menguntungkan bagi tubuh).
Beberapa fungsi fisiologis yang diharapkan dari pangan fungsional adalah pencegahan timbulnya penyakit, meningkatkan daya tahan tubuh, regulasi kondisi ritmik tubuh, memperlambat proses penuaan, dan penyehatan kembali (recovery).
Dengan demikian, meskipun mengandung senyawa yang berkhasiat bagi kesehatan, pangan fungsional bukan kapsul, tablet atau bubuk yang berasal dari senyawa alami. Oleh karena itu pangan fungsional seharusnya dikonsumsi sebagaimana layaknya makanan sehari-hari, bentuknya dapat makanan maupun minuman.
Fraksi lemak dari bekatul telah banyak dilaporkan memberikan efek menurunkan jumlah lemak darah (hipolipidemia) dengan uji pada hewan percobaan maupun manusia.
Minyak bekatul menurunkan kadar kolesterol darah dan low density lipoprotein cholesterol (LDL-kolesterol), serta dapat meningkatkan kadar high density lipoprotein cholesterol (HDL-kolesterol) darah. Kemampuan fraksi lemak bekatul disebabkan adanya komponen oryzanol dan kemampuan lainnya dari bahan yang tidak tersabunkan.
Selain itu fraksi non-lemak bekatul ternyata juga memiliki efek hipolipidemia yang sama dengan fraksi lemak. Selain dapat memberikan efek hipolipidemia, ternyata bekatul memiliki kemampuan untuk menurunkan tekanan darah secara nyata.
Asam ferulat dan total fenol adalah komponen biaoktif yang saat ini diketahui terdapat di dalam fraksi bekatul sehingga dapat menurunkan tekanan darah dan lemak darah, disamping tentunya tocotrienol dan gamma-oryzanol yang sebelumnya telah diketahui sebagai senyawa antioksidan.
Mekanisme penurunan tekanan darah oleh asam ferulat yaitu dengan menghambat kerja enzim angiotensin I-converting enzyme (ACE); suatu enzim yang bertanggung jawab terjadinya peningkatan tekanan darah. Penelitian penulis juga membuktikan hal tersebut dimana terjadi penurunan aktivitas ACE.
Mekanisme terjadinya penurunan lemak darah diduga melalui peningkatan kapasitas pengikatan LDL reseptor. Mekanisme lain yang juga berperan dalam penurunan kolesterol darah adalah peningkatan aktivitas enzim cholesterol-7 alpha-hydroxylase (Cyp7a1), suatu enzim yang bertanggung jawab dalam proses biosintesis asam empedu.Peningkatan aktivitas enzim ini akan menstimulir konversi kolesterol menjadi asam empedu, sehingga dapat menyebabkan terjadinya penurunan kolesterol dalam darah.

Bekatul Dan Masyarakat Pedesaan

http://bekatulberasmerah.files.wordpress.com/2011/11/penumbuk-padi.jpg?w=570Pada jaman dahulu bahkan sampai saat ini di beberapa daerah pedesaan, masyarakat mengonsumsi nasi dari beras yang ditumbuk secara tradisional, yaitu menggunakan penumbuk padi berupa lesung dan antan (alu). Cara ini membuat kandungan bekatul masih menempel di beras yang dihasilkan.
Selain itu, mereka juga rajin mengonsumsi bekatul sebagai makanan tambahan karena menganggap bekatul sebagai salah satu sumber makanan menyehatkan, misalnya dibuat menjadi bubur atau dipepes.
Tidak mengherankan jika masyarakat tradisional di pedesaan tersebut badannya bugar, staminanya tinggi, kuat, dan jarang terkena penyakit.
Seiring dengan perkembangan tehknologi, dengan munculnya hulleratau mesin penggiling, sedikit demi sedikit kebiasaan menumbuk padi yang dilakukan masyarakat semakin ditinggalkan. Mereka beralih menggilingkan padi atau gabahnya ketempat penggilingan tersebut,karena proses pembersihannya lebih cepat dan biayanya lebih murah dibandingkan dengan menumbuknya sendiri.
Dengan penggilingan menggunakan huller ini, bisa dipastikan hampir tidak ada bekatul yang tersisa atau menempel diberas yang dihasilkan,sehingga masyarakat pedesaanpun seperti masyarakat perkotaan,mengonsumsi beras yang putih bersih dan bebas dari bekatul.
Sementara itu, bekatul yang menumpuk ditempat penggilingan diperjual belikan oleh pemilik huller sebatas untuk keperluan pakan ternak. Kondisi fisik masyarakat pedesaan pada zaman dulu dan sekarang sudah berubah. Pada jaman dahulu orang orang desa segar bugar, tahan banting, dan jarang kena penyakit. Kini tidak sedikit dari mereka tertular penyakit masyarakat perkotaan, yaitu penyakit degeneratif seperti diabetes melitus, kolesterol, hypertensi, hingga serangan jantung dll.

 

Kandungan Bekatul 

·     Mineral
·     vitamin B kompleks (B1, B2, B3, B5, B6,)
·     Vitamin B15 (200mg/100 gram)
·     Vitamin E (2 jenis) tokoferol dan tocotrienol gamma-oryzanol
·     asam ferulat
·     serat pencernaan (dietary fibres)
·     protein (11-13 g/100 g)
·     Kalsium (500-700 mg)/100 gram
·     Magnesium (600-700 mg)/100 gram
·     Kalium
·     Seng
·     Tembaga
·     fosfor ( 1.000-2.200 mg.)/100 gram
·     Dietary fiber (serat pencernaan)
• Bebas Glutein.
• Mendukung Kesehatan Membran.
• Lengkapi Vitamin E Kompleks dengan semua    
   komponen (7  komponen).
• Bebas Laktosa.
• Membantu Menjaga Tingkat Energi.
• B Kompleks alami (kebanyakan suplemen vitamin B   
  adalah sintetis).
• Non Kolesterol.
• Mendukung pertahanan kekebalan tubuh(antioksidan
  tak tertandingi) termasuk Alpha Lipoic Acid.
• Non Lemak Trans.
• Mendukung Kesehatan Otak.
• Mineral dan Trace Mineral.
• Hypoallergenic.
• Mendukung Kesehatan Jantung.
• Asam Amino & Asam Lemak Esensial.
• Non transgenik.
• Mendukung Metabolisme Lemak.
• Rasa yang enak dan Mudah di cerna tubuh.
• Glikemik Rendah Mendukung Aksi usus Sehat.
• Tidak ada pemanis, pengawet, bahan kimia atau
   bahan pengisi.
Pilih Bekatul atau vitamin yang diproduksi?
Suplemen vitamin jika dikonsumsi tidak langsung segera tersedia dalam tubuh(bereaksi) dibandingkan dengan nutrisi penting dan antioksidan dari Bekatul. Hal ini terutama disebabkan oleh perbedaan antara bagaimana suplemen yang dapat kurang dicerna dan diasimilasi vs bagaimana dedak beras (bekatul) yang sudah langsung diproses secara alami dalam tubuh Anda, mudah dicerna dan diasimilasi. Mengapa? Ini adalah fakta bahwa bubuk makanan lebih mudah dicerna dan didistribusikan, bersama dengan ketersediaan nutrisi yang hampir segera dibutuhkan tubuh Anda dibandingkan dengan tablet suplemen / kapsul. Ini disebut “bioavailabilitas” yang mengacu pada ketersediaan unsur hara (s) ke sel-sel tubuh.
Nutrisi yang bioavailable yang mudah diserap ini akan segera didistribusikan ke berbagai sistem sel bagian tubuh, Ini berarti nutrisi dalam Bekatul lebih efisien, dengan limbah yang sedikit dibanding dari suplemen yang diproduksi. Plus rasa yang enak!
Vitamin B15
Konsentrasi Vitamin B15 per 100 gram paling tinggi pada bekatul (200 mg), kemudian pada jagung 150 mg, havermut 100 mg, dan pada dedak gandum 30 mg. Satu porsi Bekatul (118g), menurut Data Gizi, telah memenuhi 122 % zat besi dari nilai harian Anda (21,9 mg.).Senyawa yang juga disebut pangamic acid (B-15) ini memiliki banyak manfaat. Struktur kimia Vitamin B15 adalah Glucono-dimethy-lamino-acetic-acid, ditemukan oleh Dr. Krebs Junior, ahli biokimia dari San Francisco,  Amerika Serikat, pada tahun 1952.
B15 digunakan secara teratur di Rusia untuk masalah kesehatan, termasuk:
– Alkoholisme
– Kecanduan obat
– Penuaan dan pikun
– Minimal kerusakan otak pada anak-anak
– Autisme
– Skizofrenia
– Penyakit jantung
– Tekanan darah tinggi;
 diabetes
– Penyakit kulit
– Penyakit hati
– keracunan bahan kimia.
B15 telah terbukti menurunkan kolesterol darah, meningkatkan sirkulasi dan oksigenasi umum sel dan jaringan, dan membantu untuk arteriosclerosis dan hipertensi.
Di Eropa, vitamin B15 telah digunakan untuk mengobati penuaan dini karena kedua stimulus peredaran darah dan efek antioksidan. Ini membantu melindungi tubuh dari polusi, terutama karbon monoksida.asam Pangamic (dan mungkin DMG) menawarkan dukungan bagi siapa pun yang tinggal di sebuah kota besar tercemar atau di bawah tinggi stres.
Kaya Vitamin E (2 jenis)
Yaitu tocoferol vitamin E, dan tocotrienol, merupakan antioksidan alami yang membantu melawan radikal bebas, penyebab utama kanker.  Tocotrienol tidak hanya performanya melebihi tocoferol dalam memerangi radikal bebas, secara efektif membantu menurunkan kadar kolesterol kadar dalam darah. Tocotrienol adalah nutrisi yang sangat sulit untuk ditemukan, tetapi berlimpah dan hanya dapat ditemukan di dalam bekatul.
Bekatul mengandung karbohidrat cukup tinggi, yaitu 51-55 g/100 g.Kandungan karbohidrat merupakan bagian dari endosperma beras karena kulit ari sangat tipis dan menyatu dengan endosperma.Kehadiran karbohidrat ini sangat menguntungkan karena membuat bekatul dapat digunakan sebagai sumber energi alternatif.Dibandingkan dengan beras, bekatul memiliki kandungan asam amino lisin yang lebih tinggi. Minyak yang diperoleh dari bekatul dapat digunakan sebagai salah satu minyak makan yang terbaik di antara minyak yang ada, dan sudah dijual secara komersial di beberapa negara.
Dibandingkan dengan telur, nilai protein bekatul memang kalah, tapi masih lebih tinggi bila dibandingkan dengan kedelai, biji kapas, jagung, dan tepung terigu. Selain itu, bekatul merupakan sumber mineral yang sangat baik, setiap 100 gramnya mengandung kalsium 500-700 mg, magnesium 600-700 mg, dan fosfor 1.000-2.200 mg.Bekatul juga merupakan sumber serat pangan (dietary fiber) yang sangat baik. Selain untuk memperlancar saluran pencernaan, kehadiran serat pangan juga berpengaruh terhadap penurunan kadar kolesterol darah. Gamma oryzanol sangat efektif dalam menurunkan kadar kolesterol dalam darah, mengurangi kolesterol sintesis hati dan mengobati gangguan menopause juga dapat membantu melindungi terhadap penyakit jantung.

 

Sangat Dianjurkan Untuk Penderita ...

1.       Diabetes Mellitus ( kencing manis ) tipe 1 dan type 2.
2.       Hypertensi ( tekanan darah tinggi ).
3.       Hypercholesterolaemi ( kadar kolesterol tinggi ).
4.       Arteriosclerosis ( pengapuran pembulu darah ).
5.       Heart Infarct ( serangan jantung karena penyum-batan ).
6.       Coronair Insufficiency (gangguan aliran pembuluh darah jantung).
7.       Asthma Bronchiale ( bengkak, asma ), penyakit asthma tidak akankambuh kalau teratur makan bekatul ( 2 x 1 sdm munjung ).
8.       Cirrhosis Hepatis ( memperbaiki fungsi hati ).
9.       Rheumatic ( encok ).
10.  Libido ( gairah sex ) laki – laki yang menurun.
11.  Gejala sering sakit kepala, sering pusing pada tekanan darah rendah.
12.  Gejala sering ‘berdebar jantung’ dan ‘extrasystole’.
13.  Rasa pegal pada otot.
14.  Mengatasi gangguan pencernaan.
15.  Obstiopasi ( sembelit ), susah buang air besar.
16.  Peningkatan daya tahan fisik ( ausdauer ).
17.  Pencegahan kanker colon ( usus besar ).
18.  Basedov Hyperthroid ( penyakit kelenjar gondok yang bekerja berlebihan ).
19.   Penuaan dini.
20.   Mudah lelah (capek).
21.   Obesitas ( kegemukan ).
Cara Pemakaian Bekatul
1. Untuk menjaga kesehatan/stamina: 30 gram (1 sendok makan) sehari diseduh 1 gelas air panas/mendidih. Lebih enak dicampur gula merah, gula putih, gula obat (bagi penderita kencing manis), susu, cokelat, sup, bubur kacang hijau, havermut, mi instan, santan kelapa, dll.
2. Bekatul sebagai makanan tambahan bagi pasien dalam proses pengobatan. Dengan tetap memakan obat dari dokter, setelah 1-2 minggu berkonsultasilah dengan dokter Anda untuk menilai khasiat bekatul sebagai makanan tambahan.
Dosis yang dianjurkan: dimulai dengan 2 x 1 sendok makan (30 gram) pagi dan sore @ 1 sendok makan.
3. Khusus untuk masalah Obesitas ( kegemukan ), 3 x 2 sdm munjunggunakan gula khusus (rendah kalori).
Karena ini bukanlah obat maka untuk mendapatkan hasil yang maximal konsumsilah secara teratur.
Efek Samping:
1.       Kadang-kadang diare pada permulaan pemakaian bekatul, selanjutnya akan biasa       lagi. Kalau masih diare dosisnya dikurangi, misalnya: pagi ½ sdm, sore/ malam ½ sdm (untuk penyesuaian).
2.       Kadang-kadang susah buang air besar (sangat jarang terjadi) disarankan untuk           banyak makan sayur/ pepaya atau dicampur agar-agar.
3.    Kadang-kadang memberi rasa mual pada penderita maag, disarankan     memakan bekatul lebih encer dan jangan dimakan sekaligus (misalnya; 1 sdm dicampur dengan 1 gelas air minum) atau memakannya dicampur agar-agar. Dengan cara ini sakit maagnya akan berkurang bahkan sembuh.

Daftar Pustaka :
       http://www.baronjayasantika.com
       http://www.bekatuldrliem.net/2013/07/bekatul-beras-merah-bekatul-dr-liem.html